Film Frozen masih hangat dibicarakan para pecinta Disney, tetapi sekarang Disney kembali merilis film terbarunya: MALEFICENT. Berbeda dengan film Disney lainnya yang lebih menceritakan tokoh baik, di film ini, kita diajak untuk melihat cerita dari sisi karakter yang selama ini kita anggap jahat, yaitu Maleficent. Kita sendiri telah mengenal karakter ini dari cerita Sleeping Beauty. Tetapi, yang kita tahu adalah kejahatannya karena mengutuk Aurora untuk tidur selamanya sebelum mendapatkan ciuman cinta sejati.
Kita semua pasti sudah tau cerita Aurora dalam Sleeping Beauty. Cerita seorang putri yang dikutuk oleh penyihir jahat. Pada usia 16, Aurora akan tertusuk jarum dan tertidur hingga ada pangeran yang menciumnya. Di film Maleficent ini, diceritakan kembali cerita tersebut namun dari sisi yang berbeda. Jauh sebelum kejadian tersebut, ternyata ada cerita yang mengakibatkan Maleficent menjadi jahat. Dunia dibagi menjadi 2 yaitu dunia manusia dan dunia peri yang disebut Moors. Awalnya, Maleficent adalah salah satu peri yang baik dan menjaga Moors. Namun, keserakahan manusia membuat dunia peri ini terancam dan Maleficent bertempur melawan manusia. Maleficent yang awalnya baik berubah menjadi jahat karena melihat keserakahan dan keegoisan manusia. Karena dendam dengan manusia, Maleficent pun mengutuk putri raja.
Maleficent dibantu oleh seekor burung gagak bernama Diaval yang diperankan oleh Sam Riley. Awalnya ia hanya seekor burung, tetapi dengan sihir yang dimiliki Maleficent, ia bisa diubah menjadi apapun termasuk menjadi manusia. Diaval sangat setia dengan Maleficent. Mulai dari menjadi sumber informasi hingga melindungi Maleficent.
Seperti yang sudah saya katakan sebelumnya, film ini menceritakan hal yang terjadi jauh sebelum kejadian kutukan terhadap Aurora. Tokoh anak-anak pun muncul dalam film ini. Karakter Maleficent saat masih kecil, karakter raja Stefan saat masih kecil, karakter Aurora saat bayi, dan karakter Aurora saat anak-anak. Yang menarik di sini adalah hadirnya anak Angelina Jolie sendiri, yaitu Vivienne Jolie-Pitt yang berperan sebagai Aurora saat masih anak-anak. Sulitnya mencari anak kecil yang tidak takut saat melihat karakter Maleficent menjadi alasan utama mengapa memilih anak Angelina Jolie. Kebetulan juga Vivienne mirip dengan Aurora. Vivienne tidak takut melihat Angelina Jolie berperan sebagai Maleficent karena ia melihat ibunya sendiri. Berbeda dengan anak lain yang biasanya takut melihat Maleficent yang memang memiliki aura menyeramkan.
Saya sangat memuji make up dari Angelina Jolie. Pipinya yang sangat tirus dan riasan matanya, serta bibirnya yang merah benar-benar cocok dengan tokoh Maleficent. Saya sendiri ga kepikiran aktris mana lagi yang pantas memerankan tokoh ini selain Angelina Jolie. Selain riasan yang sangat sukses, baju-baju yang dikenakan oleh Maleficent juga sangat pas. Hanya ada 1 wardrobe yang saya benci yaitu saat Maleficent menggunakan celana, yaitu pada bagian akhir film. Pemakaian celana terhadap Maleficent sangat failed karena Angelina Jolie justru terlihat seperti Cat Woman dan kesan misterius dan kejam Maleficent menjadi hilang. Di awal film, kita masih bisa melihat rambut panjang Angelina Jolie, tetapi setelah dendam dengan manusia, Maleficent menutup rambutnya. Penutup rambut yang digunakan Maleficent selalu berubah-ubah. Walaupun setiap penutup rambut itu bagus, tapi ntah mengapa saya kurang suka jika harus diubah-ubah. Akan lebih baik jika penutup rambut Maleficent selalu sama dari pertama ia gunakan hingga akhir film.
Peran Elle Fanning sebagai Aurora saja tertutup dengan akting Angelina Jolie, apalagi peran Prince Phillip (Brenton Thwaites), pangeran yang menurut cerita Sleeping Beauty berhasil membangunkan Aurora. Bahkan secara keseluruhan film, peran para aktor tidak terlalu penting. Kembali lagi karena tokoh utama film ini memang Maleficent sehingga peran yang lain tidak terlalu berpengaruh pada film.
Film berdurasi 97 menit ini sangat pantas mendapat julukan must-view movie karena uniknya cerita yang disajikan oleh Disney. Hingga saat ini masih sangat jarang film yang menjadikan tokoh jahat sebagai pemeran utama, bahkan menjadi judul film. Jadi, saya sarankan segera tonton film ini untuk melihat lagi keajaiban yang diberikan Disney. Feel the magic from the evil side. Enjoy!
By : Irine Jelika
No comments:
Post a Comment